Apakah Jahat Menggunakan Hypnosis untuk Keperluan Marketing?



Apakah Jahat Menggunakan Hypnosis untuk Keperluan Marketing?
(disadur dari artikel “Is Hypnotic Marketing Evil?” oleh Dr. Joe Vitale)


Dr. Joe Vitale adalah presiden dari Hypnotic Marketing, Inc., sebuah biro pemasaran Internet di Texas, adalah penulis berbagai buku, e-book, dan program audio bestseller. Ia telah menulis berbagai buku untuk American Marketing Association dan American Management Association. Selain itu, ia juga telah menciptakan software dan program belajar di rumah. Saat ini, Dr. Vitale tinggal di Hill Country di pinggiran Austin, Texas.
 

Ada beberapa orang yang menyatakan keberatannya dan berpendapat negative mengenai penggunaan hypnosis untuk keperluan marketing (hypnomarketing). Mereka berpendapat bahwa penggunaan hypnosis untuk keperluan marketing, mampu menghilangkan kemampuan seseorang untuk memilih. Jadi mereka beranggapan bahwa hal tersebut adalah sebuah tindakan yang jahat. Izinkan artikel ini menjelaskan beberapa hal pada kita semua:
1. Hypnosis tidak pernah menghilangkan pilihan dari seseorang
Kita tidak dapat diperintahkan dalam kondisi hypnosis, untuk melakukan sesuatu yang memang kita tidak mau lakukan ketika kita dalam kondisi sadar sepenuhnya. Sebagai bukti, tanyakan pada diri kita sendiri, apakah kita mau membeli apapun yang saya tawarkan. Mungkin tidak, tetapi kita tetap mampu menggunakan pikiran kita untuk memilih apakah akan membeli atau tidak, diluar dari penerapan “hypnotic linguistic” dari teknik marketing saya.

2. Hypnosis bukanlah sebuah perbuatan jahat.
Hypnosis sudah banyak digunakan oleh para dokter gigi, dokter, dan psikolog di banyak Negara di dunia untuk membantu banyak orang dalam meningkatkan kualitas dalam kehidupan mereka. Hypnosis juga telah di sahkan oleh asosiasi medis di Amerika (US) semenjak 1950an. Semua orang yang masih berpikir bahwa hypnosis adalah sebuah perbuatan jahat, adalah orang-orang yang masih terperangkap dalam pemikiran bahwa hypnosis merupakan sebuah ilmu yang bersifat mistik dan tradisional.

Jadi, apa itu sebenarnya hypnosis?
Definisi saya tentang hypnosis adalah segala sesuatu yang mampu menarik perhatian kita. Film atau buku yang bagus, merupakan salah satu tipe dari hypnosis. Begitu pula sebuah brosur penjualan yang baik, presentasi penjualan yang luar biasa, atau sebuah iklan televise yang sangat menarik. Disini saya tidak berbicara mengenai manipulasi pikiran. Saya bicara mengenai bagaimana untuk menghibur pikiran.
Brittney Spears, saya rasa cukup menghipnotis, tetapi tidak semua orang membeli albumya kan?
Dan Brown, penulis “Da Vince Code”, buku tersebut cukup menghipnotis, dan juga tidak semua orang membeli bukunya, bukan?
Harry Potter, sebuah fenomena yang luar biasa dalam dunia ini, tetapi sekali lagi, tidak semua orang membeli bukunya, kan?
Inti dari semuanya:
Hypnosis hanyalah salah satu alat (tools). Dengan hypnosis, kita tidak mengontrol pikiran orang lain dan tidak memberikan kekuasaan seperti Tuhan dalam mempengaruhi orang lain. Dalam marketing, hypnosis mampu memberikan keuntungan tambahan, tetapi jika kita menggunakannya untuk menjual produk yang buruk, maka tetap saja tidak akan membantu sama sekali.
Jika kita menjual produk yang etis dan berkualitas, yang mampu memberikan nilai tambah bagi orang lain, maka semua metode hypnosis untuk marketing (hypnmarketing) mampu membantu kita dengan luar biasa (Bantu orang lain dan tukar nilai tambah dengan nilai tambah yang lainnya). Kevin Hogan, salah seorang trainer hypnosis dan penulis beberapa buku, termasuk “Psychology of Persuasion” mengatakan:
“hypnosis membuat kehidupan semakin baik dalam banyak cara”
Hypnosis memberikan keuntungan pasti bagi seorang sales atau marketer untuk memenangkan persaingan, tetapi bukan untuk menang atas klien”
Kita ingin mempelajari hypnosis tertulis dan hypnosis untuk marketing karena mampu membantu kita untuk memperoleh perhatian. Semua itu juga membuat kita menjadi seseorang yang mampu berkomunikasi dengan lebih baik dengan orang lain.
Bukankah jika kita tidak memperoleh perhatian dan mampu untuk menggunakan perhatian dari orang lain, berarti kita tidak mampu melakukan penjualan bukan?
Dasar dari semua hypnosis untuk marketing dan hypnosis tertulis (written hypnosis) adalah memiliki pengetahuan mengenai Hypnotic Linguistic (bahasa yang menghipnotis).